Raisa dijuluki Lady Pink karena ia berhasil menyuguhkan penampilan memukau dalam acara Tokopedia WIB TV Show. Salam acara tersebut hadir pula boyband K-Pop terbesar di dunia, BTS. Boyband tersebut ikut meramaikan Waktu Indonesia Belanja yang digelar oleh Tokopedia.
Selain kehadiran BTS yang jadi penampilan spesial dan interview eksklusif semalam, tampil pula beberapa penyanyi Indonesia dan band Tanah Air.
Mereka juga turut diundang dalam acara Tokopedia tersebut. Seperti Raisa, Syakir Daulay, Wali, NOAH Band, Project Pop, dan Weird Genius feat Sara Fajira.
Mereka membawakan lagu masing-masing dalam acara Waktu Indonesia Belanja tersebut. Salah satu yang menjadi sorotan pada malam itu adalah penampilan Raisa.
Penampilan Raisa Dijuluki Lady Pink
Dalam acara tersebut, Raisa menampilkan dua buah lagu dalam acara live di Indosiar dan SCTV kali ini. Lagu yang ia bawakan adalah lagu You dan Apalah Arti Menunggu.
Tampil dalam acara WIB Tokopedia, Raisa mengenakan sebuah dress yang berbeda dalam setiap lagu yang ia bawakan.
Gaun indah yang panjang serta bagian atas atau pundak yang sedikit terbuka. Keduanya berwarna biru muda dan pink. Penampilan Raisa kali ini sukses mencuri perhatian dari para penggemar BTS, ARMY yang ada di seluruh dunia.
Bahkan, ARMY internasional yang ikut menyaksikan secara langsung dari negaranya masing-masing sangat terpikat dengan Raisa.
Bahkan Raisa dijuluki Lady Pink oleh ARMY internasional tersebut. Ia terpukau dengan suara indah yang dimiliki Raisa ketika bernyanyi di panggung Tokopedia.
Mereka merasa terhipnotis oleh penampilan memukau yang disuguhkan Raisa. Karena tidak tahu namanya, Raisa pun akhirnya dijuluki sebagai Lady Pink oleh para ARMY internasional tersebut.
@plsbehappy4me menuliskan, “Idk who this woman ia but she has a nice voiy <3”.
Dari situ, banyak yang merasa penasaran dengan sosok Lady Pink. Sosok yang memiliki suara indah dan menarik perhatian dari penggemar BTS para ARMY tersebut.
@BunnyHye_Jin juga berkomentar, “Honestly I can understand anything but I’m very entertained also that lady in pink has such a good voice.”
Selain itu, ada juga @kooiism, “Indonesian oomfs who ia she her voice ia so pretty.”
Raisa Tak Menyangka di-Mention Banyak Orang
Banyaknya komentar tersebut, ternyata Raisa tak menyangka. Bahkan Raisa dijuluki Lady Pink oleh ARMY international membuatnya kaget dan bangga.
Dirinya tak menyangka akan mendapatkan banyak mention di Twitter pribadinya hingga ramai. Raisa pun menuliskan, W”rame bangeeeet isi mention!! Thank youuu guyss for watching me on @tokopedia WIB wherever you’re in the world, semoga terhibur yaa! Laff”.
Sampai saat ini unggahan Raisa yang telah menyatakan terimakasih tersebut sudah di-like lebih dari 16 ribu. Bahkan telah di-retweet lebih dari 22 ribu.
Tak jarang pula ada yang berkomentar dari ARMY internasional yang mengetahuinya dari Tokopedia.
Selain Raisa, dalam acara itu yang jadi sorotan adalah BTS. Para ARMY Indonesia sangat antusias dengan kedatangan boyband Korea kesukaan mereka. Apalagi ada Raisa dijuluki Lady Pink oleh ARMY. Ini karena penampilannya yang sangat memukau.
Selain BTS, acara konser WIB TV Show tersebut dibawakan oleh host Luna Maya, Tiara Andini, dan Raffi Ahmad. Selain itu, bertaburan artis dan bintang-bintang yang membuat acara tersebut semakin seru.
Keseruan WIB TV Show
Sesudah menonton penampilan BTS dan berbagai artis lain di acara yang digelar marketplace terbesar Indonesia, banyak netizen yang memuji Tokopedia. Sebab, telah menyuguhkan panggung sampai pelayanan terbaik bagi BTS.
Netizen internasional juga banyak yang memuji panggung serta pengambilan gambar yang baik. Selain itu, netizen juga memuji bagaimana Tokopedia memilih MC yang bisa berbicara bahasa Korea dan bahasa Indonesia. Dilengkapi pula dengan pertanyaan yang berbobot untuk BTS.
Acara WIB TV Show yang disiarkan live di Indosiar dan SCTV tersebut memang sangat menakjubkan. Terlebih lagi dengan taburan bintang yang spesial di malam itu.
Sampai-sampai Raisa dijuluki Lady Pink oleh ARMY internasional. Ini semua karena penampilan Raisa malam itu sangat mempesona. Ini semua juga tak lepas dari Tokopedia yang sanggup menyuguhkan acara yang spektakuler.