Serunya Bermain Game Multiplayer Lokal Android

Apakah anda pernah merasakan asyiknya di pesta LAN pada platform PC? Bayangkan saja saat anda bermain game online dengan teman-teman anda di warnet. Pasti hal tersebut sangat seru dan menyenangkan. Seperti bermain game multiplayer lokal android.

Game multiplayer yang seperti ini sebenarnya mulai hilang seiring berjalannya waktu. Tetapi anda tetap bisa menikmati keseruan saat memainkannya. Semakin berkembangnya teknologi dan penggunaan internet yang semakin meningkat.

Beberapa game lebih terfokus pada game multiplayer online. Tetapi dampak dari permainan online ini adalah mulai hilangnya tingkat kebersamaan dan persahabatan yang tidak akan dirasakan ketika anda bertemu secara langsung dengan pemain yang lain.

Demikian juga dengan game mobile lainnya yang terdapat pada ponsel pintar anda. Sudah dipastikan bahwa sebagian game tersebut mengharuskan anda untuk bermain yang terhubung dengan internet.

Dengan begitu anda baru bisa bermain bersama teman-teman secara online. Tetapi anda harus tahu, terdapat beberapa Game multiplayer lokal yang bisa dimainkan di android.

Game Multiplayer Lokal Android

Serunya Bermain Game Multiplayer Lokal Android
amazon.co.uk

1. Bandland

Bandland merupakan jenis game klasik yang sangat seru jika dimainkan. Meskipun permainan ini dapat dimainkan sendiri, tetapi Bandland juga menyediakan mode game multiplayer lokal android yang bisa dimainkan secara bersama-sama.

Sebab, game ini telah mendapatkan persetujuan dan dukungan untuk dimainkan secara bersamaan sampai 4 gamer sekaligus. Game ini juga telah memdapatkan grafis yang sangat menyenangkan. Tidak hanya itu saja, game Badland  juga mendapatkan dukungan cloud saving, controller, sampai Android TV.

Read also:  Keunggulan dan Cara Aktivasi Paket Freedom Combo Indosat

Yang menjadikan game ini tambah menarik yaitu dapat dimainkan ke semua perangkat android tanpa ada batasan sama sekali. Meskipun dengan desain yang tidak sekeren game keluaran terbaru, tetapi setidaknya pengembang game tersebut tidak begitu saja meninggalkan game Badland ini.

Mereka akan terus mengembangkan dan memperbaharui untuk meningkatkan peminat dari game ini. Yang perlu anda ketahui yaitu game ini berhasil mendapatkan penghargaan sebagai game side-scrolling action adventure dengan kategori terbaik.

Sehingga anda wajib untuk mencoba game Badland ini di smartphone kesayangan anda. Game ini menyediakan mode game yang bisa anda pilih sendiri untuk saling membantu atau saling mejatuhkan pemain yang lain.

Lihat juga: 5 Game Android dengan Grafis Terbaik dan Mengagumkan

2. Chess Free

Siapa yang tidak kenal dengan permainan catur ? Catur merupakan jenis permainan yang sudah lama kita temukan di dunia ini. Chess Free bisa dibilang sebagai game catur terbaik yang ada di Android anda.

Meskipun grafis dalam game ini terbilang sederhana, tetapi pemain akan ditawarkan 12 tingkat kesulitan dengan memilih berbagai mode yang sudah disediakan. Mode-mode tersebut antara lain adalah ELO Ratings, Two Games Mode. Local Multiplayer, dan masih banyak lagi.

Semua tipe permainan yang disediakan tentang game catur sudah tersedia disini. Dengan begitu, gamer bisa dengan bebas memilih tipe permainan yang akan dimainkan. Bagi anda yang masih bingung untuk mengisi waktu luang bersama teman-teman, atau ingin beradu strategi, permainan ini mampu dijadikan sebuah opsi yang sangat menarik.

Read also:  Paket Kuota Ketengan Telkomsel, Cara Aktivasi dan Harga Terkini

Semua fitur dalam permainan ini bisa digunakan secara gratis. Bagi anda yang tidak ingin menemukan iklan di dalam game, anda bisa memilih game ini pada versi pro.

3. Crossy Road

Game yang satu ini merupakan permainan yang terbilang sangat familiar bagi anda yang hobi bermain game. Selain cukup lucu ketika dimainkan, jenis permainan ini pasti akan membuat pemain merasa kecanduan untuk memainkannya kembali.

Saat bermain, anda diminta untuk menyeberangkan seekor ayam di area jalan raya yang ramai. Selain itu, terdapat beberapa tantangan di dalam penyeberangan yang harus anda selesaikan untuk menyelamatkan ayam tersebut.

Game Crossy Road telah memperoleh dukungan dari pengembangnya untuk dimainakan dengan controller dan Android TV. Yang menariknya lagi, dalam game ini terdapat fitur Game multiplayer yang bisa dimainkan secara bersamaan dengan teman-teman.

Selain seekor ayam yang menjadi karakter unggulannya, terdapat 216 karakter lain yang bisa anda gunakan untuk menyelesaikan misi dari permainan ini.

Lihat juga: 6 Game Android Terbaik Untuk Anak Perempuan Yang Perlu Anda Tahu

4. Glow Hockey 2

Glow Hockey 2 merupakan jenis Game multiplayer lokal yang terbilang cukup sederhana. Meskipun judulnya Glow Hockey, tetapi permainan ini hanya sebuah game yang berbasis air hockey saja.

Grafis dalam permainan ini pun juga sangat sederhana. Tetapi Glow Hockey 2 tetap mendapatkan dukungan dari pengembangnya untuk menjadi lebih  baik lagi.

Read also:  Aplikasi Edit Video di HP Ala Vlogger Profesional yang Mudah Digunakan

Cara untuk memainkannya pun sangat mudah. Anda hanya dengan menggerakkan kursor di ponsel anda untuk menyerang balik lawan dengan sebuah pukulan. Apabila anda berhasil memukul lawan, anda akan memperoleh skor yang bisa menjadikan anda sebagai pemenangnya.

Meskipun permainan ini sangat sederhana, tetapi mampu membuat anda cukup terkesan dan ingin memainkannya kembali. Glow Hockey 2 juga dapat dimainkan secara single player.

Memang diakui akan lebih seru apabila dimainkan bersama teman-teman anda. Sebaiknya anda menggunakan ponsel yang memiliki ukuran layar besar agar  lebih puas menikmati permainan ini.

Lihat juga: 4 Game Android Offline RPG Paling Ringan Di Tahun 2019

5. Spaceteam

Pada permainan ini, anda harus bekerja sama satu tim untuk menjalankan sebuah misi permainan dengan sebaik-baiknya. Setiap pemain game ini harus membawa ponselnya masing-masing agar bisa bermain secara bersama.

Cara permainannya pun terbilang cukup mudah. Nantinya akan ada sebuah perintah atau instruksi yang diberikan kepada seluruh pemain pada setiap babaknya. Tugasnya pun bermacam-macam sesuai instruksi yang diberikan.

Hal ini tentunya akan berkelanjutan sampai pemain memiliki kombinasi yang sesuai atau pun sebaliknya, kapal luas angkasa menjadi meledak. Spaceteam merupakan jenis Game multiplayer lokal android  yang sangat seru untuk dimainkan.