Wisata Waduk Bajulmati Banyuwangi Jawa Timur – Berlibur di tempat wisata alam memang merupakan kegiatan yang paling menyenangkan. Sebab, di tempat ini anda bisa merasakan keindahan alam dan kesejukan yang diguhkan oleh alam tersebut.
Nah, untuk anda semua yang ingin mengunjungi wisata alam yang bisa menyejukkan pikiran, anda bisa mencoba berkunjung ke Banyuwangi Jawa Timur. Sebab, di Banyuwangi ada tempat wisata alam yang sangat menarik untuk dikunjungi yaitu wisata Waduk Bajulmati.
Perlu anda ketahui, jika Waduk Bajulmati ini merupakan salah satu tempat wisata alam yang banyak disebut dengan miniatur Raja Ampat. Karena pesona alam yang dihadirkan disini mirip dengan pemandangan alam di Raja Ampat.
Lokasi Wisata Waduk Bajulmati
Waduk Bajulmati ini lokasinya bertepat di Desa Bajulmati, Kecamatan Wongsorejo, Banyuwangi, Jawa Timur. Lokasinya memiliki luas kurang lebih sekitar 91,93 hektar.
Daya Tarik Waduk Bajulmati Banyuwangi
Ketika anda semua berkunjung di Waduk Bajulmati, anda semua akan merasakan kesejukan alam yang diiringi dengan suara aliran air dan sejuknya semilir angin. Pemandangan yang disajikan disini juga penuh dengan panorama alam yang berwarna hijau.
Lokasi wisata waduk ini bisa terbilang sangat lebar, sehingga anda semua perlu untuk menyusurinya dengan motor atau mobil. Dan ketika anda semua ingin naik ke perbukitan anda harus berjalan kaki.
Pemandangan alam yang indah dan waduk yang bening yang keindahannya berpadu ini sangat bagus sekali untuk diabadikan. Hasilnya pun pastinya tidak akan mengecewakan.
Salah satu spot favorit yang ada di waduk Bajulmati ialah mempunyai spot yang berbentuk gundukan pulau-pulau kecil yang tampak indah mengelilingi air.
Kemudian, lanskap juga terlihat begitu indah dengan background kawah Ijen dan juga gunung Baluran dan juga kawasan hutan di sekitar lokasi wisata. Lokasi ini dinamakan dengan miniatur Raja Ampat.
Sebab, memang banyak gundukan-gundukan perbukitan yang tersebar di Waduk Bajulmati. Panorama inilah yang menjadi daya tarik para wisatawan yang berkunjung.
Tak hanya bisa menikmati berbagai pemandangan indah saja, akan tetapi Waduk Bajulmati ini juga memiliki spot mancing. Akan tetapi, ada aturan untuk tidak memancing yang ada di kawasan di sekitar bangunan waduk maupun di pintu air.
Lihat juga: Indahnya Pemandangan Di Wisata Pantai Melasti Ungasan Bali
Anda bisa memancing di sisi selatan, namun harus berputar mengelilingi waduk tersebut terlebih dahulu.
Dan pada waktu musim liburan, lokasi ini juga dijadikan sebagai satu destinasi yang cukup hits dan banyak menarik perhatian para wisatawan. Banyak sekali yang berkunjung ke sini karena melihat pemandangan atau mengabadikan keindahannya.
Fasilitas Wisata Waduk Bajulmati
Kegiatan seperti hunting foto merupakan aktivitas yang dinilai paling disenangi oleh para wisatawan pada saat berkunjung ke waduk Bajulmati. Bahkan, mungkin itu merupakan tujuan pertamanya.
Maka dari itu, pengelola waduk juga menyiapkan berbagai macam spot foto kece dan instagramable yang bisa digunakan para pengunjung untuk mengabadikan fotonya.
Tak hanya itu saja, ada juga beberapa fasilitas wisata lainnya yang menarik pengunjung selalu berwisata ke Waduk Bajulmati di Banyuwangi, antara lain seperti;
- Outbound
- Speed boat yang digunakan untuk keliling wisata waduk
- Permainan ATV
- Rest Area, dan
- Tempat Ibadah Mushola
Lihat juga: Bendungan Kamijoro Jogja, Kembaran Sydney Harbour Bridge Australia
Harga Tiket Masuk Waduk Bajulmati
Setiap para pengunjung yang hendak menikmati panorama alam dan juga ingin berselfie bebas di Waduk Bajulmati ini, maka anda semua tidak perlu membayar biaya tiket masuk wisata.
Namun untuk para pengunjung yang membawa kendaraan seperti mobil akan dikenakan biaya sebesar Rp. 5.000 bila. Dan untuk jam buka wisata antara pukul 06.00 WIB sampai dengan 16.00 WIB.